-->
Breaking News:
Memuat berita populer...

no-style

Jembatan Penghubung Antar Desa, Warga Baktiya Barati Minta Pemerintah tak Tutup Mata

Redaksi
Friday, May 30, 2025, May 30, 2025 WIB Last Updated 2025-05-30T04:02:25Z

 



Aceh Utara I Gebrak24.com - Jembatan  terletak di Gampong Singgah Mata sudah putus hampir satu periode (5 tahun yang lalu dan sampai sekarang belum ada sekalipun perhatian dari dinas terkait untuk memperbaiki.

Salah seorang warga, M.Amin kepada media ini, Kamis (29/05/2025) mengatakan, jembatan sudah putus tersebut, menghubungkan antar Gampong Cot Paya, Cot Pupok, Matang Raya dan banyak lainnya itu. Tidak hanya bagi pelajar, jembatan putus juga berdampak pada aktivitas perekonomian dan kehidupan masyarakat di kecamatan tersebut.

 Namun, hingga kini belum ada tindakan yang dilakukan pemerintah Pemerintah/instansi untuk memperbaikinya. 

“Masyarakat yang hendak melintasi jalur penghubung yang juga merupakan akses menuju pusat Kecamatan tersebut, terpaksa harus memutar arah dan mencari jalur alternatif lain, bahkan  jarak ditempuh cukup lumayan jauh,



M.Amin berharap kondisi jembatan di desanya bisa menjadi perhatian serius Bupati Aceh Utara H.Ismail A.Jalil . Ia mengaku pembangunan jembatan penyeberangan permanen akan mempermudah akses pelayanan pendidikan, kesehatan hingga perekonomian warga.

"Tentu mewakili masyarakat setempat, jembatan penghubung antar Gampong itu telah lama terputus bisa segera dibangun sehingga aktivitas masyarakat bisa terlayani seperti akses bagi petani, pengurusan kependudukan ke kantor Muspika Baktinya Barat, ke pusat pelayanan kesehatan serta anak didik yang bersekolah," ujarnya. (tim/ops/mi).







Komentar

Tampilkan

  • Jembatan Penghubung Antar Desa, Warga Baktiya Barati Minta Pemerintah tak Tutup Mata
  • 0

Terkini

Iklan

Close x